Pengalaman Membuat Kartu Kuning atau AK1 di Kab. Banjar


Kartu Kuning atau biasa disebut dengan AK1 digunakan untuk mempermudah dalam melamar sebuah pekerjaan, baik itu di swasta ataupun dipemerintahan.

Kartu ini diterbitkan oleh Dinas Ketenagakerjaan dengan tujuan untuk pendataan tenaga kerja.
Beberapa instansi biasanya ada yang mewajibkan adanya kartu kuning ini sebagai syarat melamar pekerjaan.

Setiap kabupaten atau Kota memiliki kebijakan tersendiri dalam pelayanan penerbitan kartu kuning ini.
Seperti halnya yang saya alami ketika melakukan permohonan kartu AK1 di Dinas ketenagakerjaan di Kabupaten Banjar.

Di kabupaten Banjar mensyaratkan pelayanan AK1 masyarakat harus menyertakan beberapa file pendukung yakni :
1. Fotocopy KTP
2. Fotocopy Ijazah terakhir
3. Pas foto ukuran 3x4 sebanyak 2 lembar

Hanya 3 syarat diatas yang diminta oleh pihak Dinas, dan prosesnya tidak memakan waktu lama.

Namun ada cara yang bisa dilakukan agar proses cepat selesai, yakni dengan melakukan oengisian data secara online terlebih dahulu melalui  portal disnakertrans.banjarkab.go.id/ dengan melakukan oendaftaran terlebih dahulu. Jika sudah silakan masukan data pada form yang tersedia, apstikan data yang di input pada disnakertrans.banjarkab.go.id/ sesuai dengan keadaan yang sebenarnya. Jangan lupa juga upload foto kamu ya.

Jika sudah langsung saja datang ke kantor Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Kab. BANJAR di alamat Jl. A. Yani Km. 37,5 No. 119, sei paring, Kec. Martapura, Banjar, Kalimantan Selatan 7061.

Khusus pelayanan pembuatan AK1 berada di samping sebelah kiri (dilihat dari depan) dan )angsung saja serahkan berkas persyaratan melalui loket, dan tunggu.


Tidak menunggu lama hanya perlu waktu 5 menit kartu AK1 pun selesai di cetak, nama pemohon dipanggil oleh petugas loket dan diberi penjelasan sedikit mengenai kartu tersebut, dan proses pelayanan pun selesai.

Menurut saya pelayanan pembuatan kartu AK1 di Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi di Kab Banjar sangatlah memuaskan, pelayanan yang diberikan sangat ramah, petugas loket juga menjelaskan dengan sangat baik. Dna mudah dipahami oleh masyarakat pemohon.



ORDER VIA CHAT

Produk : Pengalaman Membuat Kartu Kuning atau AK1 di Kab. Banjar

Harga :

https://www.abufariz.com/2020/10/pengalaman-membuat-kartu-kuning-atau.html

ORDER VIA MARKETPLACE

Diskusi